Cara Install Jupyter Notebook Pada openSUSE Leap 42.3

Komunitas openSUSE Indonesia

Pada tulisan ini, saya ingin berbagi cara untuk pemasangan jupyter-notebook pada openSUSE 42.3, tentunya aplikasi ini tidak asing bagi para pengguna bahasa pemrograman python, sebenarnya instalasi jupyter-notebook bisa dilakukan dengan menggunakan aplikasi anaconda dari situs jupyter project. Namun, seringkali plugin-plugin dari python tidak diikutsertakan, jadi harus menambahkan secara manual, sedangkan pemasangan jupyter dari perintah pip tidak didukung untuk sistem operasi openSUSE.

Cara pemasangan jupyter-notbook :

  1. buka browser, dalam hal ini yang digunakan adalah firefox, dan arahkan ke situs https://software.opensuse.org/search, kemudian isi dengan jupyter pada textbox yang tersedia dan tekan enter
  2. pilih python-jupyter seperti pada gambar yang ditandai
  3. kemudian pilih sistem operasi yang sesuai (openSUSE Leap 42.3), dan klik tanda panah dikanan (dilingkari), kemudian pilih opsi Show unstable packages
  4. apabila ada peringatan seperti dibawah, klik pada tombol continue
  5. pilih opsi paling atas, kemudian klik 1 Click Install
  6. kemudian, pilih opsi open with YaST 1-Click Install
  7. pada bagian Additional Software Repository, klik next
  8. pada bagian Software to Be Installed, pastikan opsi python-jupyter tercentang, kemudian klik next
  9. kemudian klik next untuk melanjutkan proses
  10. klik yes untuk menlanjutkan, kemudian isikan password root apabila diminta

  11. klik Trust untuk Import Untrusted GnuPG Key
  12. Klik Finish ketika instalasi selesai

 

Untuk menjalankan jupyter, jalankan perintah dibawah ini pada terminal :

$jupyter-notebook


jupyter akan otomatis terload ke dalam browser firefox, seperti pada gambar dibawah ini :

untuk menghentikan, pada terminal tekan Ctrl + C dua kali

 

No Comments

Add your comment

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.