Memasang MEGAsync client di openSUSE Tumbleweed

Komunitas openSUSE Indonesia

MEGA adalah layanan cloud storage yang memberikan kapasitas penyimpanan data sebesar 50GB secara gratis. Layanan MEGA sama halnya dengan media penyimpanan online lainnya seperti: Google Drive, Dropbox, Mediafire, 4Shared dan lain-lain.

Pasang MEGAsync client:

  • Buat akun/daftar di https://mega.nz
  • Unduh aplikasi client disini https://mega.nz/sync. Kemudian pilih distro linux dan arsitektur yang kita gunakan. Sebagai contoh saya menggunakan openSUSE Tumbleweed 64bit.
  • Buka konsole Lalu tambahkan repository sebagai berikut: “sudo zyyper addrepo https://mega.nz/linux/MEGAsync/openSUSE_Tumbleweed/ MEGAsync”
  • Kemudian perbaharui daftar repository: “sudo zypper refresh”
  • Masuk ke folder dimana aplikasi MEGAsync tersimpan contoh: “cd Downloads/” lalu enter.
  • Lalu pasang MEGAsync client: “sudo zypper install megasync-openSUSE_Tumbleweed.x86_64.rpm”
  • Jalankan aplikasi client jika sudah selesai terpasang.
  • Pilih I have a MEGA account
  • Masukkan email dan password yang telah kita daftar
  • Kemudian pilih salah satu Full sync atau Selective sync
  • Kemudian klik next hingga muncul jendela berikut, lalu klik Finish.

Seperti tampilan gambar ini, setelah proses selesai.

Bagaimana mudah bukan? Selamat mencoba!

 

No Comments

Add your comment

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.