Repositori Bagi Pengguna openSUSE Tumbleweed

Komunitas openSUSE Indonesia

Kabar baik bagi pengguna openSUSE Tumbleweed, Komunitas openSUSE Indonesia telah menyediakan mirror untuk repositori Tumbleweed. openSUSE Heroes Tim masih melakukan pengecekan apakah repositori ini layak untuk dimasukkan sebagai repositori resmi dan dapat mengakses ke stage.opensuse.org. Mudah-mudahan dalam 2-3 hari ke depan sudah ada jawabannya.

Saat ini kami masih melakukan rsync ke rsync.opensuse.org dan tentu saja akan sedikit terlambat sekitar 6-8 jam dibandingkan kalau mengakses ke staging. Hal tersebut dirasa masih cukup memadai. Total repositori Tumbleweed yg terdapat di mirror adalah sebesar 169 GB. Butuh waktu sekitar 3-4 jam untuk sekali rsync ke openSUSE.

Terima kasih khusus kepada Mas Taufan dan rekan-rekan dari CV. Artha Media Prima yang telah menyumbangkan koneksi internet dan kvm untuk repositori ini. Semoga rejekinya makin lancar! Tolong diaminkan teman-teman se-Indonesia 🙂

Yang mau coba repo Tumbleweed, silakan disedot https://twrepo.opensuse.id

Have fun!

No Comments

Add your comment

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.