Memasang Dropbox pada openSUSE Leap 15.0 dengan Sistem Berkas XFS

Komunitas openSUSE Indonesia

Seperti diketahui bahwa Dropbox menghentikan dukungan mereka pada beberapa jenis sistem berkas dan pada Linux hanya akan mendukung Ext4. Lantas bagaimana dengan sistem berkas XFS atau Btrfs? Panduan ini mencoba untuk menjalankan Dropbox pada openSUSE Leap 15.0 dengan sistem berkas XFS.

  • Pasang Dropbox terlebih dahulu

      cd ~ && wget -O - "https://www.dropbox.com/download?plat=lnx.x86_64" | tar xzf -	
    
  • Jalankan dan masuk ke Dropbox

      ~/.dropbox-dist/dropboxd
    
  • Pasang perkakas pengembangan.

      sudo zypper install -t pattern devel_basis
    
  • Klon dan bangun dropbox-filesystem-fix.

      git clone https://github.com/dark/dropbox-filesystem-fix.git
    
      cd dropbox-filesystem-fix
    
      make
    

    Berkas dengan nama libdropbox_fs_fix.so harus ada pada folder dropbox-filesystem-fix setelah menjalankan make.

  • Pindahkan folder dropbox-filesystem-fix ke /opt dan ubah izin dropbox_start.py agar dapat dieksekusi.

      sudo mv dropbox-filesystem-fix /opt/
    
      sudo chmod +x /opt/dropbox-filesystem-fix/dropbox_start.py
    

    dropbox_start.py harus berada pada folder yang sama dengan libdropbox_fs_fix.so, jadi jangan pindahkan ke /usr/local/bin/ atau folder lainnya.

  • Pastikan Dropbox tidak berjalan dulu.

      ~/.dropbox-dist/dropboxd stop
    
  • Jalankan Dropbox dengan perintah berikut.

      /opt/dropbox-filesystem-fix/dropbox_start.py
    

    Pastikan mendapat pesan >>> Dropbox started successfully

  • Menghentikan mulai otomatis milik Dropbox

    Entri mulai otomatis milik Dropbox akan dimatikan karena nantinya yang digunakan adalah skrip dropbox_start.py. Untuk menghentikannya, pada menu Dropbox pilih Preferensi, lalu tab Umum, hapus tanda centang pada Jalankan Dropbox saat komputer dinyalakan.

  • Menambahkan Entri Mulai Otomatis Yang Baru

    • Buat berkas dropbox-fix.desktop pada ~/.config/autostart/ lalu buka.

        touch ~/.config/autostart/dropbox-fix.desktop
      
        gedit ~/.config/autostart/dropbox-fix.desktop
      
    • Isi berkas dropbox-fix.desktop dengan isian berikut.

        [Desktop Entry]
        Type=Application
        Exec=/opt/dropbox-filesystem-fix/dropbox_start.py
        Hidden=false
        NoDisplay=false
        X-GNOME-Autostart-enabled=true
        Name=Dropbox Fix		
      

Selamat Mencoba


Referensi

 

No Comments

Add your comment

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.